UJI KOMPETENSI GURU (UKG) ONLINE

25 Maret 20130 komentar


   2013 

Uji Kompetensi Awal (UKA) merupakan salah satu tahap yang harus diikuti oleh calon peserta Sertifikasi Guru tahun 2013. Tujuan Uji Kompetensi Awal ini adalah untuk mengetahui profesionalisme seorang guru.
Simulasi Soal Uji Kompetensi Guru Online 2013
Uji Kompetensi Awal hanya dikhususkan bagi calon peserta Sertifikasi Guru yang mengikuti  PLPG 2013.
Simulasi Soal Uji Kompetensi Guru Online 2013
Untuk pertama kalinya tahun 2013 ini Uji Kompetensi Awal Guru akan dilaksanakan secara Online dan pelaksanaannya mirip dengan Uji Kompetensi Guru Sertifikasi 2012.
Bila kita mengkilas balik tentang Proses pelaksanaan UKG Online 2012 dapat dikatakan terselenggara dengan baik, meskipun masih ada beberapa kekurangan yang perlu diperbaiki. Banyak peserta yang memperoleh hasil yang memuaskan meskipun juga banyak peserta yang mendapatkan nilai yang jauh dari memuaskan. Penguasaan komputer masih menjadi kendala utama bagi banyak peserta.
Pelaksanaan UKG Online 2012 sempat menghebohkan dunia maya. Banyak situs yang menyajikan informasi dan pelatihan soal tentang UKG Online. Banyak warnet yang kebanjiran pengunjung. Trafik penggunaan internet melonjak tinggi. Banyak pelatihan diselenggarakan guna mempersiapkan UKG Online tersebut. Banjir pengunjung adalah banjir rejeki bagi orang yang jeli memanfaatkan peluang. Banyak orang yang mendapatkan puluhan juta atau bahkan ratusan juta rupiah dari moment UKG Online. Pendapatan ini bisa langsung berupa layanan pelatihan UKG Online atau pendapatan tidak langsung dari iklan-iklan yang dipampang di website yang berisi layanan seputar UKG Online. 

Semuanya itu bermuara pada peningkatan kompetensi guru terutama peningkatan kompetensi dalam menggunakan perangkat komputer.

Untuk pelaksanaan Sertifikasi Guru tahun 2013, Pemerintah sudah merencanakan Uji Kompetensi Awal secara Online untuk pertama kalinya.

Salah satu layanan untuk bagi Guru untuk mempersiapkan diri adalah Situs UKG online yang memberikan kesempatan besar bagi para pengguna untuk berlatih bagaimana mengerjakan soal  yang polanya tidak berbeda jauh dengan Uji Kompetensi Guru Online 2012 yang lalu.

Berikut adalah Link Simulasi Soal Uji Kompetensi Guru (UKG) Online Tahun 2013 :
Semoga bermanfaat 

Share this article :

Posting Komentar


 

Copyright © 2011. MargoNulis.blogspot.com - All Rights Reserved

Powered by Blogger